Google Workspace vs. G Suite: Apa Perbedaannya dan Apa yang Berubah?

Daftar Isi

Dengan tool yang tepat, bekerja bisa dilakukan di mana pun tanpa terikat batasan ruang. Salah satu tool yang sangat membantu adalah Google Suite atau G-Suite yang kemudian berubah menjadi Google Workspace.

Lantas, apa perbedaan G-Suite dan Google Workspace? Yuk, kita lihat perubahan apa saja yang disematkan Google pada transformasi ini.

G Suite โ€“ Solusi Kolaborasi dan Produktivitas

google

Sumber : Pawa IT Solutions

Google Suite atau G Suite adalah sebuah paket software as a service (SaaS) besutan Google yang berfungsi sebagai solusi produktivitas dan kolaborasi. Paket software berbasis cloud ini terdiri dari beragam aplikasi seperti Gmail, Hangouts/Meet, Calendar, Drive, Docs, Sheets, Slides, Keep, Forms, dan Sites.ย 

Berbeda dengan akun Google biasa, G Suite menyediakan fitur kalender bersama, penyimpanan cloud opsional yang tidak terbatas, kontrol admin, alat migrasi data, dan manajemen perangkat mobile. Selain itu, G Suite juga menyediakan alamat email khusus untuk domain perusahaan.

Kemudahan-kemudahan di atas tidak akan didapatkan apabila hanya menggunakan akun Google biasa. Namun, tentu saja layanan ini berbayar. Biaya penggunaan G Suite bervariasi tergantung pada paket yang dipilih, apakah paket Basic atau Business.

Transformasi G Suite menjadi Google Workspace: Apa Saja Yang Berubah?

google workspace

Sumber : Fronde

Google Workspace adalah kelanjutan dari G Suite dengan sejumlah peningkatan yang terbilang signifikan. Apa saja yang berubah?

Aplikasi Terintegrasi Lebih Mulus

Seperti G Suite, semua paket Google Workspace menyediakan email unik untuk bisnis serta alat kolaborasi. Sebut saja Gmail, Calendar, Meet, Chat, Drive, Docs, Spreadsheet, Slide, Form, Sites, dan banyak lagi. Tak lupa, ada pula sederet Add On yang tak kalah bermanfaat, seperti Voice, Meet hardware, dan AppSheet.

Namun, perubahan yang paling kentara bisa dilihat pada integrasi aplikasi yang lebih mulus pada Google Workspace. Contohnya adalah integrasi antara Google Meet, Chat, dan Rooms. Ini meningkatkan kolaborasi secara real-time sebab tim tidak perlu lagi berganti aplikasi untuk berkomunikasi.ย 

Contoh lain, menjadwalkan rapat jadi lebih mudah menggunakan fitur Calender yang terintegrasi dengan Google Meet.

Preview File yang Ditautkan

Fitur ini tersedia di Docs, Sheet, maupun Slide. Berkat adanya fitur preview, sekarang kamu bisa dengan lebih mudah menggunakan beberapa file sekaligus. Sebagai contoh, saat kamu membuka Google Docs, kamu bisa melihat preview lengkap dari dokumen lain yang ditautkan di Gdocs tadi.ย 

Preview ini akanย  muncul berupa pop-up yang mengambang di dokumen yang sedang kamu edit. Jadi, kamu bisa mengintip isi dokumen referensi tanpa meninggalkan dokumen yang sedang kamu edit.

Mode Picture in Picture

Workspace memperkenalkan fitur picture-in-picture yang memungkinkan pengguna untuk melakukan multitasking selama panggilan video. Koordinasi jadi lebih simpel karena video call di Google Meet bisa disambi dengan kolaborasi dokumen, spreadsheet, dan slide secara real-time.

Display Kontak Info

Hanya dengan menyebutkan nama seseorang di dokumen Workspace, informasi kontak dari orang yang bersangkutan akan ditampilkan. Fitur ini tentunya mempermudah komunikasi sehingga tidak perlu lagi mencari kontaknya secara manual di aplikasi lain.

Identitas Brand Baru

Google dan seluruh aplikasinya identik dengan penggunaan empat warna khas Google, yakni biru, merah, kuning, dan hijau. Untuk Workspace pun, Google menampilkan desain ikon baru menggunakan keempat skema warna tersebut untuk menekankan komunikasi dan kolaborasi yang lebih terintegrasi.

Google Workspace menawarkan berbagai rencana dan harga untuk memenuhi beragam kebutuhan bisnis, sehingga cocok untuk organisasi dari berbagai ukuran.

Perubahan Nama Baru

Dulunya dalam G-Suite tersedia versi Basic dan Business G Suite. Kini, kedua layanan tersebut di-rebranding menjadi Business Starter dan Business Standard, ditambah dengan opsi Business Plus baru dan tingkat Essentials.

Harga untuk masing-masing layanan ini pun berbeda, sehingga kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan maupun bujet.

Google Workspace Frontline

Satu lagi perubahan pada Googe Workspace yang sebelumnya tidak ada pada G-Suite, yaitu Google Workspace Frontline. Google menghadirkan fitur ini untuk para pekerja frontline dengan dilengkapi support dan fitur keamanan tingkat bisnis.

Keamanan Lebih Ketat

Bicara soal keamanan, Google Workspace juga memperkuat keamanannya dengan tool yang lebih canggih, seperti pencegahan kehilangan data (DLP), arsip, e-discovery, pengelolaan endpoint, dan information barriers.

Di samping itu, Google Workspace juga menyertakan fitur penunjang keamanan, seperti Vault, Work Insights, dan Admin yang juga berguna untuk mengelola akun user dan domain.

Konsol Admin Lebih Mumpuni

Dengan wajah baru Google Workspace, Google juga menghadirkan desain baru untuk konsol Admin yang lebih mumpuni. Sekarang fitur ini menawarkan pengalaman yang lebih baik dalam mengelola akun pengguna dan pengaturan domain.

Demikian sederet perubahan dan peningkatan yang Google hadirkan dalam Google Workspace. Untuk beralih dari G Suite ke Google Workspace, percayakan pada Nusanet. Berbekal pengalaman puluhan tahun, Nusanet menawarkan keunggulan Speed, Stability, Secure, dan Support 24 jam setiap hari. Dapatkan juga diskon istimewa untuk berlangganan paket New Business hanya di Nusanet.

Referensi:ย 

https://workspace.google.com/

https://www.nusa.id/google-workspace

Bagikan artikel ini

Tulis Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tulis Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *