Perlukah Membuat NPWP untuk Kebutuhan Dunia Kerja? Berikut Penjelasannya!

Daftar Isi

NPWP kerap menjadi syarat untuk melamar pekerjaan. Seberapa penting NPWP untuk kebutuhan dalam pekerjaan?

NPWP atau Nomor Pokok Wajib Pajak adalah tanda pengenal atau identitas yang wajib dimiliki oleh wajib pajak. Sayangnya, banyak orang yang belum memiliki kesadaran mengenai pentingnya memiliki NPWP, terutama bagi mereka yang sedang mempersiapkan diri untuk melamar pekerjaan. Tak ayal, ketika masuk bekerja dan diminta menyertakan NPWP oleh pihak perusahaan, mereka merasa kebingungan. โ€œSebenarnya, untuk apa NPWP? Apa harus punya NPWP untuk bisa bekerja?โ€

Kewajiban Warga Indonesia yang Memiliki Penghasilan

Sumber : Ekrut

Petugas pajak mewakili pemerintah menjalankan tugas mereka dalam mengawasi dan memeriksa kepatuhan perpajakan. Pada dasarnya, semua orang yang tinggal dan mendapatkan penghasilan di wilayah NKRI wajib memenuhi sejumlah ketentuan pajak yakni:

  • Mendaftarkan diri sebagai Wajib Pajak dan dibuktikan dengan adanya NPWP
  • Melaporkan penghasilan yang diperoleh lewat SPT (Surat Pemberitahuan Tahunan) Pajak
  • Jika pajak penghasilan belum dipotong oleh pihak lain (misalnya oleh pihak pemberi kerja), maka Wajib Pajak harus melunasinya.

Wajib Pajak juga punya hak untuk memberikan bantahan ketika proses pemeriksaan dan boleh mengajukan keberatan dan banding jika pemeriksaan dinilai tidak benar.

Kenapa Mereka yang Ingin Bekerja dan Punya Usaha Sebaiknya Punya NPWP?

NPWP

Sumber : Ayo Pajak

Bagi kamu yang masih fresh graduate atau baru lulus kuliah dan bersiap untuk mencari pekerjaan atau membuka usaha sendiri, ada berbagai manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan memiliki NPWP:

  • Memenuhi persyaratan administrasi saat akan melamar pekerjaan. Saat ini, hampir semua perusahaan meminta calon karyawannya untuk memiliki NPWP untuk memudahkan proses pengupahan dan pemotongan pajak penghasilan
  • Memudahkan kamu dalam mengurus berbagai dokumen. Bagi kamu yang berencana kerja ke luar negeri, NPWP juga kerap menjadi syarat dalam pembuatan paspor. NPWP juga digunakan sebagai syarat pengajuan kartu kredit hingga izin usaha
  • Mendapatkan tarif pajak yang lebih ringan. Pajak penghasilan yang dikenakan pada orang yang memiliki NPWP cenderung lebih ringan dibanding mereka yang tidak punya NPWP.

Apa Fungsi NPWP bagi Karyawan?

Sumber : Talenta

Di dalam dunia kerja, perusahaan-perusahaan yang bijak dan taat pajak akan memperhatikan dengan baik status kepemilikan NPWP karyawan mereka. Artinya, perusahaan akan memastikan semua karyawannya memiliki NPWP sebagai bukti bahwa pajak penghasilan mereka dilaporkan kepada pemerintah. Ada beberapa fungsi penting NPWP bagi karyawan yakni:

  • Sebagai identitas atau tanda pengenal wajib pajak. Perusahaan biasanya akan menginput data NPWP karyawan ke dalam aplikasi perpajakan online sebagai data dan bagian dari identitas karyawan yang bekerja di perusahaan mereka
  • Menjaga ketertiban perpajakan. Adanya NPWP karyawan bisa menjadi indikator apakah sebuah perusahaan taat pajak atau tidak. Pasalnya dalam proses administrasi dan penggajian, perusahaan membutuhkan NPWP. Ini untuk memastikan upah yang diterima oleh karyawan sudah dibayarkan pajaknya atau belum
  • Memudahkan proses pengajuan kredit. Salah satu syarat administratif untuk mengajukan berbagai jenis produk kredit termasuk KPR, KTA dan kredit kendaraan bermotor adalah dengan memiliki NPWP
  • Mengurus restitusi pajak
  • Potongan pajak yang lebih rendah. Seperti yang sudah disebutkan di atas, karyawan yang bekerja dan memiliki NPWP berhak atas potongan pajak yang lebih rendah dibanding mereka yang tidak punya NPWP.

Dengan berbagai manfaat memiliki NPWP di atas, kamu harus memastikan bahwa dirimu, perusahaan serta semua orang yang bekerja di dalamnya memiliki NPWP. Dengan proses pengurusan yang sangat mudah, mengurus NPWP bukan lagi masalah. Kamu bahkan bisa melakukannya secara online.

Untuk memudahkan proses pembuatan NPWP hingga melaporkan pajak secara online, kamu membutuhkan dukungan internet yang stabil dan berkecepatan tinggi. Untuk itulah Nusanet menghadirkan solusi jaringan internet yang unggul dengan Speed, Stability, Secure plus Support 24 jam. Pastikan kamu memilih layanan terbaik hanya dari Nusanet!

Bagikan artikel ini

Tulis Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tulis Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *